Walikota Tasikmalaya Viman Alfarizi Ramadhan Pimpin Inspeksi Bersama TPID ke Pasar Cikurubuk

Berita Tasikmalaya, tasik.id – Walikota Tasikmalaya Viman Alfarizi Ramadhan dengan Istri dr Elvira Kamarrow, beserta Sekda Kota Tasikmalaya Asep Goparulloh dan jajaran Pemkot Tasikmalaya melakukan peninjauan Pasar Cikurubuk, sabtu (1/3/2025).
Walikota Tasikmalaya Viman Alfarizi Ramadhan mengatakan hari pertama di bulan ramadhan melakukan insfeksi ke pasar cikurubuk bersama TPID Kota Tasikmalaya.
“Kalau hari pertama ramadhan sudah mulai normal, sebelumnya karena di kita ada istilah munggahan hal itu menjadi momen sehingga harga-harga bahan pokok naik.” Kata Viman Alfarizi Ramadhan.
Namun, hari ini sudah kembali normal seperti harga cabe rawit domba dari harga 90 ribu rupiah. Sekarang sudah turun menjadi kisaran 75 ribu s.d 80 ribu.
“Kemudian untuk harga telor, beras dll relatif stabil. Dan memang momen munggahan, idul fitri, tahun baru, ataupun idul adha biasanya mengalami kenaikan.” Kata Viman.
Viman menerangkan dari TPID Daerah harus menjaga stabilitas harga komoditas jangan sampai harga-harganya terlalu jauh dari harga normal.
“Dan yang paling penting stok aman. Agar menjalankan bulan suci ramadhan ini dengan khidmat dan suka cita.” Kata Viman. (Iqbal)