News
Home » Berita » Terkait Dugaan Pungli di SMAN 3 Tasik. KDM Angkat Bicara!

Terkait Dugaan Pungli di SMAN 3 Tasik. KDM Angkat Bicara!

Berita Tasikmalaya, tasik.id – Gubernur Jawa Barat angkat bicara berkaitan adanya dugaan pungli di SMAN 3 Tasikmalaya melalui video yang disebar di media sosial.

Kang Dedi Mulyadi mengatakan ia angkat bicara mengenai dugaan pungutan yang dilakukan di SMAN 3 Tasikmalaya.

“Pemerintah Provinsi Jawa Barat mengambil langkah melakukan pemeriksaan terhadap kepala sekolah untuk membuktikan dugaan pungutan tersebut.” Kata Kang Dedi Mulyadi saat melakukan perjalanan ke sukabumi, juma’t (8/8/2025).

Baca Juga :  Bro Ron Sidak Dugaan Pungli dan Pelecehan di SMAN 3 Kota Tasikmalaya

Selama proses pemeriksaan, tegas Kang Dedi Mulyadi, Kepala Sekolahnya dinonaktifkan terhitung hari ini keputusannya.

Mahasiswa STISIP Tasikmalaya Menggugat: Desak Tegakkan Pengadilan Ad Hoc HAM Berat 1998 dan Hentikan Represi

“Hari ini surat keputusannya saya akan keluarkan. Dan apabila nanti terbukti pungutan itu terjadi.” Jelasnya.

Maka, Pemerintah Provinsi akan memberhentikan permanen dan memberikan sanksi sesuai dengan Undang-Undang yang berlaku tentang kepegawaian.

“Untuk itu saya ucapkan terima kasih atas informasinya. Mari bersama-sama kita menjaga integritas pendidikan di Jawa Barat.” Tandasnya.

Sebelumnya, Bro Ron melakukan sidak ke SMAN 3 Tasikmalaya terkait adanya dugaan pungutan liar hingga pelecehan di SMAN 3 Tasikmalaya tersebut.(iqbal)

Rektor Universitas BTH Prof Ruswanto: Wisuda Keempat Jadi Momentum, Harapan Lulusan Siap Bersaing di Dunia Kerja

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

error: Content is protected !!