News
Home » Berita » HIMKI Priangan Timur Jajaki Kolaborasi dengan Dekranasda Kota Tasikmalaya, Angkat Potensi Kriya Bambu

HIMKI Priangan Timur Jajaki Kolaborasi dengan Dekranasda Kota Tasikmalaya, Angkat Potensi Kriya Bambu

Berita Tasikmalaya, tasik.id – Wakil Ketua Dekranasda Kota Tasikmalaya, Rani Permayani Diky Chandra, menerima silaturahmi dari jajaran DPD Himpunan Industri Mebel dan Kerajinan Indonesia (HIMKI) Priangan Timur.

 

Pertemuan ini berlangsung di ruang kerja Wakil Wali Kota Tasikmalaya, Diky Chandra, pada Jumat (3/10/2025).

Dalam pertemuan tersebut, HIMKI Priangan Timur menyampaikan rencana kolaborasi dengan Dekranasda untuk mengangkat potensi kerajinan berbahan dasar bambu yang banyak terdapat di Kota Tasikmalaya.

Banyak sekali kriya bambu di Kota Tasikmalaya. Bahkan, beberapa produk sudah berhasil menembus pasar ekspor. Sayangnya, masih kurang terpromosikan sehingga belum dikenal luas.

Puncak Milad IPPAT Kota Tasikmalaya ke-38, Sederhana! Doa Syukuran dan Seminar Hukum

Sejarah panjang kriya bambu halus di Kota Tasikmalaya sudah terkenal sejak lama, dengan berbagai motif khas yang unik.

Potensi ini diharapkan dapat semakin dikembangkan dan mendapat pengakuan sebagai warisan budaya tak benda, melengkapi produk khas lainnya seperti payung geulis dan kelom geulis yang telah lebih dulu ditetapkan sebagai ikon unggulan Kota Tasikmalaya.

Rani Permayani Diky Chandra menyambut baik rencana kolaborasi ini. Ia berharap kerja sama antara Dekranasda dan HIMKI dapat membawa manfaat besar bagi pelaku UMKM dan menjadi langkah nyata untuk kemajuan Kota Tasikmalaya, khususnya di bidang kriya dan kerajinan tradisional.(***)

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

error: Content is protected !!