Diky Chandra Berbincang dengan Veteran, Kenang Pertahankan Kemerdekaan

0

Berita Tasikmalaya, tasik.id – Tentara Nasional Indonesia (TNI) lahir dalam kancah perjuangan bangsa Indonesia mempertahankan kemerdekaan dari ancaman Belanda yang berambisi untuk menjajah Indonesia kembali melalui kekerasan senjata. TNI merupakan perkembangan organisasi yang berawal dari Badan Keamanan Rakyat (BKR).

Selanjutnya pada tanggal 5 Oktober 1945 menjadi Tentara Keamanan Rakyat (TKR), dan untuk memperbaiki susunan yang sesuai dengan dasar militer international, dirubah menjadi Tentara Republik Indonesia (TRI).

Sebagai wujud kepedulian terhadap para TNI yang sudah purnawirawan atau veteran, dalam hari TNI ini Kang Diky Chandra menemui para veteran di Kecamatan Kawalu, sabtu (5/10/2024).

Diky Chandra menyambangi Ketua veteran ABRI Kawalu Rd. Yahya Ruhiyat tanpa atributnya sebagai salah satu paslon di pilkada kota Tasikmalaya.

Diky Chandra menemui Rd.Yahya Ruhiyat Ketua Veteran ABRI Kecamatan Kawalu Di rumahnya bersilaturahmi secara dadakan.

Hal ini dilakukan tanpa ada kaitan kampanye melainkan ikut mensyukuri tibanya hari lahir TNI atau ABRI yang ke 79.

“Penting bagi kita khususnya remaja mengingat hari lahirnya TNI bukan hanya karena mereka pelindung negeri kita.” Kata Diky

“Melainkan,bahwa TNI jugalah yang dulu ikut menentukan terbebasnya Negeri ini dari penjajahan bersama Ulama, para tokoh dan rakyat Indonesia.” Ujar Diky Chandra yang juga sempat berfoto dengan remaja-remaja SMA yang juga ada di wilayah tempat tinggal Rd.Yahya Ruhiyat.(iqbal)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

error: Content is protected !!