“Perbaikan sudah diterapkan dan kami meyakini insiden ini kini telah terselesaikan. Tim tetap memantau untuk memastikan seluruh layanan kembali stabil,” tulis Cloudflare dalam pernyataan resminya.
Sinyal pemulihan semakin terlihat setelah laporan gangguan di Downdetector menurun signifikan. Menandakan bahwa platform-platform besar yang sebelumnya terdampak mulai dapat diakses kembali. Banyak layanan digital global yang perlahan kembali beroperasi normal usai perbaikan dilakukan.
Bagi pengguna umum, akses situs dan aplikasi kini sudah kembali normal tanpa perlu langkah tambahan. Sementara bagi pemilik website yang menggunakan layanan Cloudflare, perusahaan menyarankan tetap memantau dashboard masing-masing sampai proses stabilisasi sistem benar-benar selesai.
Cloudflare memastikan akan melakukan evaluasi lebih lanjut untuk mencegah insiden serupa terulang di masa depan. Mengingat besarnya ketergantungan internet dunia pada layanan mereka.

Comment