Selain pendistribusian logistik, Warung Makan Gratis Sijum juga akan membuka dapur umum selama kurang lebih 10 hari di Posko Mandale, yang beralamat di Dua Jalur Mandale, Kecamatan Kebayakan, Aceh Tengah. Dari posko tersebut, tim juga akan melakukan distribusi bantuan ke wilayah-wilayah terdampak lainnya.
“Alhamdulillah, kami akan mengirimkan bantuan logistik ke Bener Meriah dan Aceh Utara. Kami berharap bantuan ini dapat membantu meringankan beban saudara-saudara kita yang sedang tertimpa musibah.” Ujar Emak Alia, perwakilan Warung Makan Gratis Sijum.
Sebagaimana diketahui, bencana banjir dan longsor yang melanda sejumlah wilayah di Aceh telah menelan lebih dari 1.182 korban jiwa per 9 Januari 2026. Sementara ratusan ribu warga lainnya masih mengungsi. Hingga saat ini, status tanggap darurat bencana di Aceh masih berlaku hingga 22 Januari 2026.
Bantuan dari Tasikmalaya ini difokuskan untuk memenuhi kebutuhan dasar para korban bencana di Bener Meriah, Takengon, dan Aceh Utara. Diharapkan, bantuan logistik tersebut dapat membantu proses pemulihan serta meringankan penderitaan masyarakat di wilayah terdampak.(***)



Comment