Mode Serius Ivan Dicksan Dikawal Moge Serahkan Formulir ke PPP
Kota Tasikmalaya, tasik.id–
Dikawal Moge dan Mobil mewah, Ivan Dicksan serahkan formulir pendaftaran Bakal Calon Walikota Tasikmalaya ke Desk Pilkada Dpc PPP.
Iringan roda dua dan roda empat hiasi bukti keseriusannya dalam mengikuti kontestasi Politik di Kota Tasikmalaya November 2024.
Turun ke markas berlambang Ka’bah, Ivan Dicksan banyak yang mengantre bersalaman denganya. Kemudian, tak lupa juga meminta untuk selfie bersama seorang kandidat Bacalon Walikota Tasik.
“Tuh tingal ieu nembe daftar tos kieu, yakin jadi lah pak H Ivan (tuh lihat ini baru pendaftaran sudah begini, yakin menang pak H. Ivan).”Ujar salah seorang pendukungnya.
Dari pantauan, ada sekitar 500 relawan militan ikut andil mengawal serta menyambut Ivan yang akan segera pensiun dini dari Jabatan Sekda Walikota untuk tekad menjadi orang nomor satu di Kota Santri.
Hal ini juga menjadi jawaban dari banyaknya pertanyaan soal jadi tidaknya Ivan Dicksan maju dalam perhelatan Pilkada di Kota Tasikmalaya.
“Sore hari ini saya menjawab pertanyaan itu. Insya Alloh saya berniat dan berikhtiar untuk maju dalam kontestasi Pilkada Kota Tasikmalaya.”Ucap Ivan saat jumpa persnya di Dpc PPP Kota Tasik, Senin Sore (29/4/2024).
Adanya dukungan dari Keluarga, Para Alim Ulama dan Lintas tokoh masyarakat meyakinkannya untuk memantapkan diri menatap kursi orang nomor satu di Kota Tasikmalaya.
“Ini anak pertama saya juga hadir serta besan saya. Doakan, niat saya niat baik untuk Kota yang saya cintai.”Jelas Ivan.
Ia mengatakan datang ke Dpc PPP dalam rangka pengembalian formulir dan akan mengikuti prosesnya.
“Saat ini saya belum jadi apa-apa.”Singkat Ivan.
Menurut Ivan, semoga tim Desk Pilkada dan keluarga besar PPP bisa menerima kehadirannya dan bersama-sama berikhtiar menghadapi Pilkada tahun ini.
“Mudah-mudahan ya mohon doa dari semua. Jadi, saya masih menunggu proses ini semoga semua niat baik ini berjalan lancar.”Tutupnya. (I/tasik.id)