MUSDA KNPI Kota Tasikmalaya Mandeg? PMII Anggap Tidak Taat Terhadap Hasil RAPIMPURDA

Berita Tasikmalaya, tasik.id – PMII Kota Tasikmalaya kritisi proses Musda KNPI Kota Tasikmalaya yang tidak sesuai dengan jadwal yang sudah ditentukan melalui RAPIMPURDA.
Hal ini disampaikan oleh Ketua PC PMII Kota Tasikmalaya Ardiana Nugraha, sabtu (25/1/2025). Ardiana mengatakan pagelaran musda KNPI Kota Tasikmalaya harus sesuai dengan apa yang telah menjadi konsensus bersama dengan seluruh OKP melalui RAPIMPURDA (Rapat Pimpinan Paripurna Daerah).
“Jika kemudian musda digelar tidak sesuai dengan jadwal yang seharusnya. Artinya panitia Baik SC, OC maupun yang memberikan izin untuk menggelar (DPD KNPI Jabar) telah mengkhianati dan memboikot komitmen kami para pimpinan OKP & PK KNPI secara politis dan sepihak.” Kata Ardiana.
Dengan bertindak gegabah, terang Ardiana, seolah tidak mengerti ilmu keorganisasian dan aturan main dalam ber-KNPI.
“Yang harus diingat dan dipertegas disini adalah. Bahwa yang memiliki saham sepenuhnya KNPI adalah kami seluruh OKP, bukan Ketua KNPI, atau KNPI Jabar.” Tegasnya.
Pasalnya, KNPI Jabar tugasnya adalah memastikan dan memfasilitasi pagelaran musda sesuai dengan jadwal yang telah disepakati dan ditetapkan pada saat Rapimpurda.
Kemudian, lanjut Ardiana, selogis apapun alasan untuk mengundurkan musda akan menjadi tidak logis karena yang pertama. SK DPD KNPI Kota Tasik telah habis terhitung agustus 2024.
“Kalau alasannya kendala anggaran dibulan-bulan agustus itu biasanya pencairan hibah triwulan 3. Kedua, persiapan dan rangkaian-rangkaian menuju musda sudah dilakukan.” Bebernya.
Seperti verifikasi OKP, pengambilan formulir calon dan pengembalian formulir. Pihaknya mempertanyakan seolah-olah semua ini mandeg.
“Kami melihat ini karena tidak ada kemauan saja untuk melaksanaan oleh pihak panitia dan Ketua DPD Knpi Kota Tasik.” Kata Ardiana.
Pihaknya dari PMII akan melakukan langkah-langkah hukum apabila ada temuan-temuan janggal baik itu dari segi teknis/pun anggaran.
“Karena yang selalu di bilang sama pengurus itu anggaran, mari kita usut dan buka sama-sama.” Tandasnya.(iqbal)