Ivan Dicksan : Forum Silaturahmi Bisa Menjadi sebuah Solusi

0

Foto bersama Ivan Dicksan saat bersilaturahmi dengan Ormas Gibas./(foto: Malby/tasik.id).

Kota Tasikmalaya, tasik.id – Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Tasikmalaya Drs. H. Ivan Dicksan Hasanudin, M.Si., menjalin sinergitas dengan lintas organisasi masyarakat (ormas) di Bulan Suci Ramadhan 1445 H.

Sebelumnya, Ivan Dicksan bersilaturahmi dengan Angkatan Muda Siliwangi (AMS) Kota Tasikmalaya. Lalu, dilanjutkan ke acara buka puasa bersama yang digagas BPC HIPMI Kota Tasikmalaya di Hotel Santika.

Terakhir, Ivan menghadiri acara buka bersama dengan keluarga besar Gibas Resort Kota Tasikmalaya di Komplek Dadaha.

Ivan mengatakan, di bulan Ramadhan ini banyak pihak yang mengundang dan memintanya untuk hadir ke acara yang mereka laksanakan.

Secara pribadi, Ivan mengapresiasi kegiatan yang dilakukan berbagai ormas di bulan Ramadhan ini. Sebab, kata dia, mereka mampu memberikan kontribusi positif bagi masyarakat.

“Kegiatannya beragam namun semuanya aksi sosial. Ya saya secara pribadi mengapresiasi dan ini bentuk sinergitas antara pemerintah dengan ormas sebagai perwakilan masyarakat,” Kata Ivan, Rabu (3/4/2024).

Pemerintah, jelas Ivan, membutuhkan kritik, masukan dan saran dari lintas sektor. Menurutnya, melalui forum silaturahmi seperti itu lebih efektif dan bisa membangun komunikasi yang baik.

“Jadi, permasalahan-permasalahan di kota tasik bisa kita didiskusikan dan dicarikan solusinya bersama-sama. Jelas kegiatan ini sangat positif, mudah-mudahan dari hikmah bulan Ramadhan ini jalinan silaturahmi kita semakin baik,” Ujarnya.

Lebih lanjut, ia menjelaskan, ada beberapa harapan yang disampaikan kepadanya tentang bagaimana dengan Kota Tasikmalaya kedepan.

Dia menyebut, dari harapan itu, mereka menginginkan agar kesejahteraan masyarakat lebih diperhatikan serta kota tasik bisa lebih maju dan berkembang, salah satunya di sektor investasi.

“Intinya bagaimana kita bisa menciptakan suasana kota yang kondusif,” Katanya.

“Jika keadaan kota-nya kondusif bisa mendatangkan investor untuk berinvestasi dan mereka betah ketika inves di kota ini, nanti kan bisa ada peluang membuka lapangan pekerjaan juga kan,” Jelas dia.

Sementara itu, Ketua Gibas Resort Kota Tasikmalaya Agus Ridwan merasa bangga, Sekda Ivan bisa hadir secara langsung ditengah-tengah keluarga besar Gibas.

Agus juga mengaku, sudah mengenal lama sosok Ivan Dicksan. Bahkan, ia menyebut sering berdiskusi membahas persoalan intim Kota Tasikmalaya dengan Ivan.

“Bagi saya pak Ivan ini bisa dikatakan seorang sahabat, saya sangat senang dan berterimakasih atas kehadiran beliau hari ini,” Katanya.** (Malby)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *